Sungailiat, (15/11/2023) – SMK Negeri 1 Sungailiat mengadakan studi tiru ke SMK Negeri 1 Parittiga. Kunjungan dilaksanakan pada hari Selasa, 14 November 2023. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturami dan memperdalam implementasi proses pembelajaran kurikulum merdeka di SMK Negeri 1 Parittiga yang merupakan penyelenggara SMK Pusat Keunggulan (PK), dan mendalami tentang model pembelajaran Teaching Factory (TEFA) yang telah berhasil diterapkan oleh SMK Negeri 1 Parittiga dalam mencapai SMK PK. SMK Negeri 1 Sungailiat berharap dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dan pelayanan sekolah kepada masyarakat.

Kunjungan studi tiru ini melibatkan 70 peserta didik dan 13 guru. Keberangkatan dari Sungailiat ke Parittiga dimulai pada pukul 07.00 WIB. Pihak SMK Negeri 1 Sungailiat disambut baik oleh SMK Negeri 1 Parittiga. Pembukaan dilakukan di Aula SMK Negeri 1 Parittiga, diawali dengan sambutan dari Kepala SMK Negeri 1 Parittiga yang diwakili oleh Bapak Dedi Darmanto, S.T., selaku Waka Kurikulum. Kemudian dilanjutkan sambutan oleh Kepala SMK Negeri 1 Sungailiat yang diwakili oleh Bapak Siswadi Nugroho, S.Kom., selaku Waka Kesiswaan dan sambutan Kepala TEFA SMK Negeri 1 Sungailiat Ibu Ria Dymyati, S.Kom. Acara selanjutnya, pihak dari SMK Negeri 1 Sungailiat mengunjungi TEFA DKV SMK Negeri 1 Parittiga dilanjutkan dengan pengenalan lingkungan sekolah dari pihak SMK Negeri 1 Parittiga. Kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan gambaran tentang proses dan hasil pembelajaran TEFA yang mengintegrasikan aspek teori, praktik, dan industri.

Kegiatan penutup dilakukan di Aula SMK Negeri 1 Parittiga dengan pemberian cinderamata dan foto bersama. Pihak SMK Negeri 1 Parittiga berharap kunjungan studi tiru ini dapat memberikan manfaat dan inspirasi bagi SMK Negeri 1 Sungailiat untuk terus berkembang serta berinovasi. Pihak SMK Negeri 1 Sungailiat mengucapkan terima kasih atas kesempatan dan kerja sama yang diberikan oleh SMK Negeri 1 Parittiga. Besar harapan SMK Negeri 1 Sungailiat dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dalam melaksanakan SMK PK.

Agenda dilanjutkan dengan wisata ke Pantai Siangau dan makan bersama, kegiatan ini bertujuan untuk menambah wawasan peserta didik tentang alam di Pulau Bangka dan menambah rasa cinta terhadap lingkungan. Kedepannya kegiatan seperti ini diharapkan tetap berlanjut guna memperat kerja sama untuk terjalinnya komunikasi yang baik antara guru dan peserta didik.

Penulis: Yasmine Dhea Ananda

Editor: Anggun Solehati

Facebook
Email
WhatsApp