Sungailiat, (31/08/2024) – SMK Negeri 1 Sungailiat ikut serta dalam memeriahkan HUT RI ke-79. Kegiatan bertujuan untuk membentuk  semangat nasionalisme para pemuda, dan menghargai jasa para pahlawan bangsa Indonesia. Sekarsaka dilaksanakan pada tanggal 22 – 23 Agustus 2024 di lapangan upacara SMK Negeri 1 Sungailiat. Lomba yang diikuti oleh peserta didik sangat beragam mulai dari tarik tambang, estafet balok, paku dalam botol, dan juga bola berjalan. Para peserta didik mengikuti perlombaan dengan antusias.

Bapak Dedy Irvandi, S.Pd. selaku Waka Kesiswaan membuka kegiatan yang disertai dengan menjelaskan aturan permainan yang ada. Semarak kemerdekaan terasa sangat menyenangkan, dan menumbuhkan rasa kekeluargaan antar kelas. Lomba ini juga menumbuhkan kolaborasi yang indah.

Hari pertama, di perlombaan tarik tambang tahun ini sedikit berbeda dari sebelumnya. Peserta diberikan kesempatan untuk menggunakan pakaian unik yang terkesan lucu serta menarik sebagai penilaian tambahan. Hal ini menjadi daya tarik serta menambah antuasiame para suporter, seluruh kelas juga menyatukan kekompakkan untuk mendukung teman-temannya.

Hari kedua, diadakan perlombaan lanjutan bagi para finalis. Suasana kemerdekaan semakin meriah karena para guru SMK Negeri 1 Sungailiat turut serta dalam lomba lempar balon air. Kolaborasi dan antusiasme terlukis cerah pada wajahnya, sorakan yang tak kalah heboh membuat kegiatan ini terkesan indah. Para peserta didik menyemangati guru-guru kebanggaan mereka. Vanessa, seorang siswi X AK 2 yang ikut melihat keseruan perlombaan turut bangga dan terkesan, ”ittu Pak Dedy yang biasa tampang wajahnya galak, hari ini paling bersemangat ya”, ujar Vanessa.

Kemeriahan Sekarsaka semakin seru di babak final. Kali ini, tarik tambang sangat disoroti, lantaran persaingan yang sangat sengit antara XI BR 1 dan XII DKV 1. Harapannya, lomba ini dapat menumbuhkan semangat partisipasi dan kolaborasi peserta didik SMK Negeri 1 Sungailiat. “Sekarsaka tahun ini seru sekali. Saya berharap kegiatan Sekarsaka dapat terus dilaksanakan setiap tahun.”

SMK BISA, SMK HEBAT, SMK HEBAT LUAR BIASA!

Penulis: Verlinna, Elvira, Resty, dan Felicia

Editor: Yasmine Dhea Ananda

Facebook
Email
WhatsApp